Sabtu, 03 Oktober 2015

Aksi Tunggal Hari Kesakitan Pancasila

01 Oktober 2015 ini tak lagi dapat kita sebut Hari Kesaktian Pancasila
Hampir 100 juta rakyat menderita, menghirup kabut asap, jerebu.
Berbulan-bulan, bahkan berpuluh tahun bila menghitung masa.
Lalu dampak kesehatan, ekonomi, pendidikan, sosial ....
Dan mungkin akan hilang satu generasi, atau cacat, atau rusak.
Sementara segelintir monster berpesta-pora di atas bara.
Tidakkah Garuda Pancasila ikut merasa kesakitan?
Di manakah kesaktiannya yang dibangga-banggakan selama ini, bila
hanya dengan asap sudah tak berdaya?
Lalu setelah ini setiap 01 Oktober kami akan berkata :
Inilah Hari Kesakitan Pancasila!





Tidak ada komentar: